Share To Know Everything
this site the web

Brownies kukus


Kue brownies memang banyak digemari. Cocok untuk menemani waktu santai Anda bersama keluarga. Kue berbahan coklat ini mudah kok buatnya, resepnya aku share di bawah. Silahkan mencoba :-)

Bahan-bahan:
4 butir telur
250 gr gula pasir
1 sdt sp
1 sdt baking powder
200 gr tepung terigu
50 gr coklat bubuk
3 sdm susu bubuk
200 gr mentega
125 gr coklat blok
coklat chip secukupnya

Cara membuat :
1. Cairkan mentega dan coklat blok, kemudian dinginkan.
2. Mixer telur, gula, sp, dan baking powder hingga mengembang.
3. Masukkan susu bubuk, coklat bubuk, dan tepung. Biarkan hingga merata.
4. Matikan mixer, kemudian masukkan mentega dan coklat blok yang telah dingin, aduk rata.
5. Cetak ke dalam cetakan kue kukus, hiasi atasnya dengan coklat chip.
6. Kukus selama 20 menit.

Selamat menikmati kue brownies kukus bersama keluarga Anda dengan ditemani teh hangat :-)

2 komentar:

Anonim mengatakan...

mba mau nanya donk,sp tu apa ya?

Indah Febrianti Usman mengatakan...

SP itu salah satu bahan membuat kue yang gunanya agar adonan tidak mudah turun saat dikocok. biasanya dijual dgn merk dagang SP cap koepoe-koepoe.